[Valid RSS] Sosial - kabarikn

KabarIkn.com,Balikpapan - Pandemi Covid-19 berimbas cukup serius pada aspek pereknomian masyarakat maupun perusahaan di Kalimantan Timur (Kaltim). Terutama perekonomian masyarakat menengah ke-bawah.

Berdasarkan data assessment yang telah dikumpulkan oleh relawan ACT – MRI Kaltim, tak sedikit lapak-lapak usaha mikro di Balikpapan yang harus gulung tikar akibat pandemi ini, bahkan di antaranya juga menjadi korban PHK. 

Alhasil, banyak yang harus kehilangan penghasilan utama mereka dan harus mengikhtiarkan berbagai cara untuk dapat menyambung hidup.

Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Kaltim, Jumat (8/5) lalu, mengungkapkan bahwa sebanyak 9.553 tenaga kerja terdampak pandemi Covid-19 di Kaltim. Dirinci lebih jauh, Balikpapan memang tercatat paling terdampak. Dari 19 perusahaan di Balikpapan, 1.091 orang terkena PHK, dan 60 perusahaan terpaksa merumahkan 5.698 karyawannya.

Tak sedikit di antaranya harus melanjutkan hidup tanpa upah.

Melihat kondisi ini ACT Kaltim berikhtiar menopang roda perekonomian masyarakat melalui sedekah modal usaha untuk para ibu rumah tangga yang tengah merintis usaha mikro di Balikpapan.

Para Ibu tangguh ini di antaranya harus menjadi tulang punggung keluarga karena suami yang sakit atau korban PHK, hingga cerai mati. Seperti Bu Nur Cholifah (51) yang harus ikhlas menjadi tulang punggung keluarga dengan berjualan nasi kuning keliling sejak 2 tahun terakhir karena sang suami mengidap stroke, sehingga tak dapat lagi bekerja. Tak hanya demi menyekolahkan ketiga anaknya, Bu Nur Cholifah juga harus membiayai pengobatan sang suami serta tagihan air listrik dan kebutuhan sehari-hari keluarganya.

“Bagi saya yang penting anak-anak saya harus bisa sekolah yang tinggi mba, jangan sampai anak saya seperti saya, mereka harus bisa lebih sukses, meski badan sering capek tiap abis keliling jualan, tapi kalau kita syukuri dan inget Allah itu masih lebih banyak baiknya ke kita, inget anak-anak juga jadi tetep harus semangat, mba.” Jelas Bu Nur Cholifah saat bercengkerama dengan tim ACT Kaltim.

Penggalan cerita di atas hanyalah satu dari sekian banyak ibu tangguh lainnya yang harus banting stir menjadi tulang punggung keluarga. Apalagi saat masa pandemi begini, usaha mereka pun kian sepi dan sering tak balik modal sehingga penghasilannya pun turut menurun drastic.

“Alhamdulillah semoga dengan modal usaha dari sahabat dermawan ini setidaknya dapat meringankan ujian para ibu sahabat UMI ini agar dapat terus semangat mengembangkan usaha mikro nya. Dan ini juga merupakan wujud apresiasi kami kepada pejuang nafkah wanita di Balikpapan. Targetnya sih sehari kita bisa menjangkau 5 orang Sahabat UMI, Aamiin” Kata Muhammad Iqbal selaku program ACT Kaltim.

Saat ini hampir 30 orang Sahabat UMI di Balikpapan yang telah menerima modal usaha untuk pengembangan usaha mereka dan lebih dari 100 data calon sahabat UMI yang akan diimplementasikan ke depan. ( tn )

KabarIkn.Com.Balikpapan-Ikatan Wartawan Balikpapan (IWB) merupakan salah satu organisasi profesi tertua yang ada di Kota Balikpapan. Pada bulan suci ramadan bulan penuh berkah melaksanakan kegiatan pembagian sembako Rabi (20/05).

Menurut Ketua IWB Beny Sanger, kegiatan pembagian sembako ini hanya untuk anggota dan pengurus saja, disesuaikan dengan dana yang ada. Lagi pula lebih baik kita fokus ke internal dulu setelah itu keluar.

"Buat apa memaksakan diri untuk membantu keluar, sementara keadaan di dalam masih butuh pertolongan, "tegas Beny yang pemilik media online KabarIkn.Com ini.

Beny juga menyampaikan permohonan maaf bahwa hingga saat ini belum bisa melaksanakan kegiatan IWB, yang telah disusun bersama. Dikarenakan dengan adanya pandemi Covid 19.

Dalam kesempatan ini juga Beny mengingatkan khususnya kepada jajaran IWB agar dapat menginkuti anjuran pemerintah, terkait penyebaran pandemi Virus Corona (Covid 19).

"Sayangilah diri kita dan keluarga kita dengan jalan selalu berprilaku hidup sehat. Dan mengikuti apa yang telah dianjurkan oleh pemerintah dalam memerangi Covid 19, "harap Beny. (edy)

 

KabarIkn.Com,Balikpapan-Sebanyak 40 tenaga sosial yang terdiri dari 34 Pekerja sosial masyarakat kelurahan yang biasa di singkat PSM dan 6 tenaga kesejahteraan sosial kecamatan yang biasa di singkat TKSK BALIKPAPAN mengikuti rapid test yang di laksanakan di UPTD LABORATORIUM KESEHATAN DAERAH BALIKPAPAN  jl jendral sudirman no 118 klandasan ilir pada hari rabu tanggal 06 mei 2020.

Rapid test ini sendiri di pimpin langsung oleh ibu Ella Jamilah ST.MT yang menjabat sebagai Kasi pemberdayaan potensi dan sumber kesejahteraan sosial di Dinas Sosial Balikpapan ,menurut beliau “ perlunya test ini karna PSM dan TKSK yang sehari harinya kontak langsung dengan banyak orang yang tidak di tahu mereka menderita atau tidak karna itu dinas sosial mengambil langkah pengetesan secara resmi dengan cara bersurat kepada intansi kesehatan daerah ini

Kepala Dinas Sosial Balikpapan Purnomo M. S.Sos .MM mengatakan sangat mendukung kegiatan ini karna pekerjaan PSM dan TKSK selalu bersentuhan langsung dengan masyarakat karna itu perlunya rapid test kesehatan guna mencegah hal-hal yang tidak diinginkan,”.ujarnya

Ia menambahkan,” Semoga semua PSM dan TKSK balikpapan hasil test nanti bersih semua karna pekerjaan pendataan di masyarakat saat ini perlu kerja lebih keras lagi karna data yang terdampak covid 19 terus bergerak.”katanya.

Penulis : Iful

Editor : beny

KabarIkn.com,Balikpapan - Bersama Kepolisian Daerah Kalimantan Timur (Polda Kaltim), SKK Migas Perwakilan Kalimantan dan Sulawesi dan perusahaan migas Kontraktor Kontrak Kerjasama (KKKS) mendukung kegiatan Bakti Sosial (Baksos) Serentak yang digagas Polda Kaltim pada (21/4). Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian dan kepekaan kepolisian dan SKK Migas – KKKS terhadap kondisi masyarakat yang terdampak Virus Corona (Covid-19).  Beberapa KKKS seperti PT. Pertamina Hulu Sanga Sanga (PHSS), PT. Pertamina Hulu Makaham (PHM), PT. Pertamina Hulu Kaltim (PHKT), PT. Pertamina EP Asset 5, PT. Medco Tarakan, KKKS di Kaltim lainnya dan PT. Badak NGL ambil bagian dalam kegiatan Baksos tersebut.

Diungkapkan Senior Manager Operasi SKK Migas Kalsul Roy Widhiartha, pihaknya bersama-sama KKKS mendukung Baksos Serentak Polri ini. Beberapa KKKS di wilayah kerjanya secara serentak melakukan kegiatan sosial yang disesuaikan dengan kemampuan masing-masing.

Dicontohkan Roy, seperti PT. Pertamina Hulu Sanga Sanga (PHSS) telah menyerahkan bantuan dalam rangka waspada dan cegah Covid-19 bagi warga di sekitar operasional PHSS. Bantuan ini didistribusikan oleh Tim Relawan Kecamatan. Penyerahan bantuan berupa Sembako sejumlah 100 paket untuk masayarakat. Selain itu, PHSS menyerahkan bantuan kepada Koramil Muara Badak berupa Genset Portable 1000 Watt 1 unit, Tandon 700 liter 1 unit, Masker N95, sepatu boots, alat semprot 2 unit, sarung tangan karet dan kacamata safety.

Di kota Bontang, PT. Badak NGL Bontang juga melakukan pembagian 2000 masker dan bingkisan sembako pada masyarakat. Selain itu PT. Badak NGL Bontang telah memberikan bantuan berupa 10 unit sarana cuci tangan (Wastafel, Tandon air 400 ml beserta sabun cuci tangan) di 10 titik fasilitas umum. Dimana dalam pemberian bantuan tersebut turut hadir Corporate Communication PT Badak NGL, Security, LNG TV, LPADKT-KU Bontang (Laskar Pemuda Adat Dayak Kalimantan Timur - Kalimantan Utara), TNI dari Kodim 0908/ Bontang dan Polri dari Polres Bontang.

KKKS lainnya ada yang melakukan giat Baksos secara door to door kepada keluarga yang membutuhkan di 3 RT sekeliling area operasi perusahaan sebanyak 40 paket. Kesemuanya berada di Kelurahan Handil Baru, Kecamatan Samboja, Kabupaten Kutai Kertanegara. Kegiatan ini dilakukan oleh Sekuriti KKKS bersama personil Ditpamobvit Polda Kaltim didampingi aparat teritorial setempat.

Untuk PT Medco E&P Tarakan, pihak perusahaan memberi bantuan bahan baku untuk dapur umum yang dilakukan sebanyak tiga kali. Bantuan berupa Sembako Beras 50 kg Telur 300 butir Mie Instant 5 dus Migor 10 liter Kecap dan minyak makan tersebut diberikan dalam setiap kali penyerahannya. Diharapkan bantuan ini, setelah diolah dapat didistribusikan menyasar pada masyarakat yang terdampak covid-19.

Bertempat di Kantor Desa (Pendopo) Sangatta Selatan, PT, Pertamina E&P Field Sangatta memberi bantuan Tangki penyemprot 4 unit, disinfektan 5 liter, Hand Sanitizer 30 botol, Masker 200 buah, Air mineral (Aqua) 4 karton. Secara simbolis bantuan tersebut diterima oleh Sekertaris Desa Sangatta Selatan Rosi dan Ketua Karang Taruna Desa Sangatta Selatan Juliadi.

Sedangkan untuk Tim PEP Sangasanga Field bersama dengan Kelurahan Sangasanga Dalam dan Polsek Samboja melakukan giat Baksos berupa paket sembako kepada masyarakat sekitar yang membutuhkan.  Sebanyak 40 paket paket kebutuhan bahan pokok dibagikan, meliputi 20 paket untuk masyarakat pra sejahtera dan dhuafa sangasanga dalam serta 20 paket untuk masyarakat Samboja.

Kegiatan Baksos juga dilakukan secara serentak pada (21/4), oleh PT. Pertamina Hulu Mahakam (PHM) dengan menyalurkan 210 paket sembako di beberapa lokasi. Diantara meliputi Kelurahan Karang Jati Balikpapan, Kelurahan Mekar Sari Balikpapan, Kecamatan Muara Jawa dan Kecamatan Semboja.  Untuk Kecamatan Muara Jawa dan Samboja, PHM memberikan bantuan masing-masing kecamatan berupa, 50 paket sembako untuk masyarakat pra sejahtera terdampak Covid 19, 2 unit fasilitas cuci tangan portable.

Selain itu, PHM juga memberi bantuan bahan material ke Kelompok Jahit Fatma Muara Jawa dan kelompok Jahit Asuhan PKBM Kusumadewi Handil Baru Darat. Masing-masing PKBM membuat 1000 masker gratis untuk diberikan pada masyarakat Kecamatan Muara Jawa dan Samboja.

Dalam rangka mendukung  Gerakan Bhakti Sosial Polri Peduli Covid-19 ini, KKKS Chevron Makassar Ltd. & Chevron Rapak Ltd (CML/CRL) diwakili Beni selaku Security Chevron, menyerahkan bantuan 100 Paket sembako  kepada Warga / tenaga bongkar muat di sekitar Pelabuhan Loktuan Bontang. Kegiatan ini  disaksikan personil dukungan pengamanan kepolisian untuk CML/CRL dan Syarif M Ketua Tenaga Kerja Bongkar Muat.

Tak ketinggalan PT. Pertamina Hulu Kalimantan Timur (PHKT), bertempat di kantor Kelurahan Telagasari/Perapatan, Balikpapan Kota sejumlah warga kurang mampu diberikan bantuan sembako. Bantuan sebanyak 30 paket sembako senilai 10 juta rupiah tersebut, diharapkan dapat membantu masyarakat yang membutuhkan karena dampak dari penyebaran Covid-19.

“Kami dari hulu migas berupaya semaksimal mungkin membantu dan bekerjasama dengan stakeholder di daerah untuk menanggulangi pencegahan penyebaran Covid-19. Bantuan tersebut kami harapkan dapat membantu masyarakat yang benar-benar membutuhkan“ tandas Roy

Departemen Humas SKK Migas Kalsul

 

Kabarikn.com,Balikpapan - Mengenai bantuan sosial dari pemerintah untuk masyarakat Balikpapan bahwa angka total dari bantuan tersebut bahwa dana tersebut termasuk kedalam biaya distribusi pengantaran sampai ke rumah.

Kepala Dinas Sosial Balikpapan, Purnomo menjelaskan bahwa dari informasi yang didapat total dana bantuan sebesar 300 ribu tersebut termasuk biaya distribusi pengantaran sampai ke rumah rumah penduduk.

" jika kita datang sendiri ke pasar mungkin harga sembako tersebut lebih murah tetapi bisa dibilang waktu pengadaan sangat mepet dan yang jelas distribusinya akan diantar sampai ke rumah warga," Kata Kepala Dinas Sosial, Purnomo.

Untuk mekanisme pengantaran selanjutnya tergantung dari pihak Bulog itu sendiri. Bulog juga memegang data untuk bantuan tersebut tetapi data global yang berupa angka saja dan Pak Lurah dengan RT yang memegang nama warganya.

Purnomo juga berharap agar warga dapat memahami, yang memiliki penghasilan bulanan harus bersabar terlebih dahulu karena bantuan ini difokuskan kepada warga yang terkena dampak covid 19 seperti pekerja yang mendapatkan gaji harian dan tidak mempunyai penghasilan lagi.

" PKH karena sudah mendapatkan bantuan dari pusat tidak boleh mendapatkan bantuan dari daerah. Jadi, penerima PKH, penerima sembako, iuran PBI dan perluasannya tidak boleh lagi mendapatkan bantuan dari pemerintah tersebut," ujarnya.( Beny )

 

KabarIkn.com,Balikpapan - Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) bersama PT. Pertamina Hulu Kalimantan Timur (PHKT) mendukung kegiatan Bakti Sosial (Baksos) serentak bersama dengan Kepolsian Daerah Kalimantan Timur. Giat Baksos tersebut telah dilaksanakan secara simbolis kepada keluarga yang membutuhkan di Ring 1 wilayah PHKT pada (21/4).

Dalam kegiatan tersebut hadir perwakilan Ditpamobvit Polda Kaltim Ipnu Sunarto, sedangkan dari perwakilan PHKT diwakili bagian security yakni Nadus dan Edy. Kegiatan baksos tersebut dilakukan oleh security PHKT bersama Personil Ditpamobvit Polda Kaltim dan Camat Balikpapan Kota serta Lurah Telagasari/Perapatan. Bertempat di kantor Kelurahan Telagasari/Perapatan, Balikpapan Kota sejumlah warga kurang mampu diberikan bantuan sembako.

Bantuan sebanyak 30 paket sembako senilai 10 juta rupiah tersebut, diharapkan dapat membantu masyarakat yang membutuhkan karena dampak dari penyebaran Covid-19.

Diungkapan Senior Manager Operasi SKK Migas Perwakilan Kalimantan dan Sulawesi Roy Widhiarta, apa yang dilakukan oleh PT. Pertamina Hulu Kalimantan Timur perlu mendapat apresiasi. Hal ini menjadi bukti bahwa kegiatan hulu migas terus memberikan peran positif bagi masyarakat dan pemerintah daerah dalam mendukung pencegahan penyebaran Covid-19.

“Kami dari hulu migas berupaya semaksimal mungkin membantu dan bekerjasama dengan stakeholder didaerah untuk menanggulangi pencegahan penyebaran Covid-19. Bantuan tersebut kami harapkan dapat membantu masyarakat yang benar-benar membutuhkan“ harap Roy.

Ditambahkan Roy, kegiatan serupa juga dilakukan oleh KKKS lainnya di wilayah Kalimantan Timur. Melalui Kerjasama dengan kepolisian kegiatan Baksos tersebut diharapkan maksimal menyasar masyarakat yang terdampak pandemik Covid-19.

Departemen Humas SKK Migas Kalsul

Telp. 0542-760 372

 

KabarIkn.Com-Balikpapan-Karang Taruna Kota Balikpapan secara spontan kembali meyalurkan bantuan 40 paket sembako kepada penyapun jalan yang melakukan kegiatan penyapu jalan di sekitar sekretariat karang taruna.sekita jalan sarifuddin yoes, jalan ruhui rahayu sampai jalan manunggal.

Katua Karang Taruna Kota Balikpapan,Ir Muhaimin MT,mengatakan tujuannya adalah bantuan tersebut bisa meringankan bagi saudara kita para penyapu jalan dibulan puasa ini ditengah wabah kasus virus corona.   

Menurut Muhaimin,bantuan yang tidak seberapa ini, merupakan salah satu bentuk perhatian karang taruna terhadap tugas berat yang sedang dilaksanakan seluruh petugas pnyapu jalan.

“Mudah mudahan bantuan yang kami serahkan ini bisa bermanfaat untuk semua petugas para penyapu jalan yang juga kena dampak covid19,” kata Muhaimin lewat Seluler Minggu (26/04/2020)

Muhaimin menambahkan kepada pengurus karang taruna yang secara spontanitas  nyumbangkan rezkinya kita ucapkan terima kasih

Harapan dengan adanya kegiatan ini semoga dapat bermanfaat bagi yang menerima dan para pengurus yang sudah menyumbang secara spontanitas dapat dilipat gandakan rezeki nya,” harapnya (by).

KabarIkn.com,Balikpapan - Bakal Calon Walikota Balikpapan, Ahmad Basir sangat bersyukur karena kali ini respon masyarakat sudah sangat baik. namun memang awalnya beliau agak sedikit khawatir karena kurangnya pergerakan tetapi sekarang sudah cukup banyak yang bergerak.

Dengan evaluasi yang dilakukan ada 10 grup yang diturunkan dan terdiri dari 3 orang. Ada 30 kegiatan penyemprotan yang dilakukan oleh AHB Squad 20 penyemprotan besar dan 10 penyemrotan kecil secara terbatas, sehingga mereka melakukan evaluasi dan diberikan ruang kepada masyarakat untuk melakukan penyemprotan mandiri dengan dibagikannya disinfektan gratis oleh AHB.

" Alhamdulillah dalam hal ini respon masyarakat sangat baik dan makanya sudah ada langsung ke kita 600 lebih bahkan masih ada tambahan RT yang datang untuk mengambil disinfektan dan penyemprotan mandiri," Kata Ahmad Basir.

Disamping itu AHB peduli juga membagikan 30 masker dan paket masker yang sekaligus berguna untuk edukasi warga. Jadi, mereka membagikan masker lalu sabun batangan untuk mencuci tangan dan warga juga dihimbau untuk meminum minuman mengandung vitamin C  juga makan makanan yang bergizi.

" Kita juga akan membagikan buah segar dari para petani yang kemudian di kupas dan dibagikan ke petugas petugas dan para medis," ujarnya.

AHB juga menambahkan bahwa wabah virus tersebut tidak diketahui kapan berakhirnya dan kita patut bersyukur pemerintah sudah mengantisipasi dengan jaminan sembako untuk masyarakat. ( Beny )

 

KabarIkn.Com-Balikpapan-Pimpinan Gerakan Pemuda Ansor Rabu ( 22/04/2020) kembali membagikan paket sembako kepada masyarakat yang terkena imbas wabah covid 19, sebelumnya juga kami telah membagikan sembako kebeberapa pesantren yang ada din Balikpapan

Menurut Ketua PC GP Ansor Husin, bantuan yang kami salurkan ini adalah  bentuk kepedulian kami terhadap  masyarakat di Balikpapan yang terdampak wabah covid 19

Untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak wabah Covid-19, Pengurus  Gerakan Pemuda Ansor balikpapan membagi paket sembako

Husin menambahkan bahwa pembagian peket sembako tersebut selama pandemi Covid-19 berakhir. Sasaran penerimanya adalah masyarakat menengah kebawah,”jelasnya(by)

KabarIkn.Com-Balikpapan-Sebagai bentuk kepedulian terhadap dampak covid 19 GP ANSOR bekerjasama dengan PC NU dan BANK MANFAAT Balikpapan Selasa (21/04/2020) menyalurkan sembako kebeberapa pesantren dibalikpapan,adapun diantara pesantren yg menerima bantuan sembako Pesantren SYECH ARSYAD ALBANJARI km 19,Pesantren ASYIFA,Pesantren ALMUTTAQIEN Gn.Guntur.

"Penyaluran bantuan paket sembako merupakan bentuk kepedulian kami kepada warga masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19. bantuan sembako untuk masyarakat yang membutuhkan .” kata Husin lewat via seluler Selasa (21/04/2020)

Dia menegaskan, dengan keadaan pandemi seperti ini, harus membuat semangat gotong royong tumbuh. Apalagi semua organisasi lintas iman dan lintas pemangku kepentingan ini model ideal yang mencerminkan persatuan bangsa dan kepedulian terhadap sesama.

"Melalui gotong royong pula distribusi bantuan ke masyarakat dilakukan para kader GP Ansor dan Banser. Proses penyaluran dilakukan secara bertahap," jelas  Husin.(beny)

KabarIkn.Com-Balikpapan- Karang Taruna Kota Balikpapan bagikan 1000 masker kain secara gratis kepada masyarakat, Senin (20/4/2020).

Kegiatan tersebut sebagai bentuk upaya untuk memutus mata rantai virus corona yang mewabah saat ini.

Ketua Karang Taruna Kota Balikpapan Ir Muhaimin MT,mengatakan, sebagai bentuk kepedulian Karang Taruna Balikpapan kepada para petugas lapangan, seperti petugas keamanan satpol pp dan dina perhubungan   yang selalu siaga.

“ Karena sesuai anjuran agar pemakaian masker paling lama 4 jam,” kata Muhaimin lewat via Seluler  Senin (20/04/2020)

Menurutnya dengan adanya pembagian masker dari Karang Taruna sebanyak 1000  buah dapat dipakai untuk mengganti masker yang sudah dipakai agar tetap steril dan aman.

Hal itu dilakukan sebagai bukti kepedulian Karang Taruna Balikpapan memutus mata rantai penyebaran wabah virus Corona (Covid-19).

" Selain bentuk kepedulian, kami lakukan pembagian masker gratis kepada para petuas yang ada di jalan ini sebagai wujud dukungan terhadap Pemerintah dalam meminimalisir penyebaran virus Corona," jelas Muhaimin.(beny)

 

KabarIkn.Com-Balikpapan-UNTUK mencegah penularan wabah Covid 19, Ketua RT 31 Klandasan Ilir Agus Wahono melakukan sosialisasi ke warga.

 "Tiap rumah sengaja kami datangi untuk memberikan sosialisasi tentang wabah ini,"kata Agus saat ditemui di lokasi pada (19/4).

 Menurut Agus setiap rumah dimintanya untuk menyediakan tempat cuci di depan rumah, supaya anggota rumah yang akan masuk rumah bisa cuci tangan dulu.

 Warga pun menyediakan tempat cuci tangan di depan rumah mereka baik yang disediakan dalam ember maupun yang membuatkan kran khusus.

 Agus pun menyampaikan bahwa untuk RT 31 Klandasan Ilir telah dibentuk Satgas Covid 19.Dimana nantinya kalau ada dari luar daerah supaya melapor ke Satgas Covid 19 untuk mendapatkan pemeriksaan dan arahan.

 "Mudah-mudahan semua warga bisa sehat dan sejahtera," imbuh Agus. (are)